NEW RELEASE

"sunah sunah jumat"

        Disebut Jum’at karena hari tersebut adalah hari berkumpulnya kaum Muslimin. Hari Jum’at termasuk hari ‘Id kaum Muslimin setiap pekannya.
          Dari Aus bin ‘Aus, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda, “Sesungguhnya di antara hari kalian yang paling utama adalah hari Jum’at. Di hari itu, Adam diciptakan; di hari itu, Adam meninggal; di hari itu, tiupan sangkakala pertama dilaksanakan; di hari itu pula, tiupan kedua dilakukan.” (HR. Abu Daud, An Nasai, Ibnu Majah dan Ahmad, shahih)
Di antara amalan di hari Jum’at adalah sebagai berikut:

        1.Terlarang mengkhususkan malam Jum’at dengan shalat dan siang harinya dengan berpuasa.
          Dari Abu Hurairah, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda, “Janganlah mengkhususkan malam Jum’at dengan shalat tertentu dan janganlah mengkhususkan hari Jum’at dengan berpuasa kecuali jika bertepatan dengan puasa yang mesti dikerjakan ketika itu.” (HR. Muslim)
Imam Nawawi rahimahullah berkata, “Dalam hadits ini menunjukkan dalil yang tegas dari pendapat mayoritas ulama Syafi’iyah dan yang sependapat dengan mereka mengenai dimakruhkannya mengerjakan puasa secara bersendirian pada hari Jum’at. Hal ini dikecualikan jika puasa tersebut adalah puasa yang bertepatan dengan kebiasaannya, atau ia berpuasa pada hari sebelum atau sesudahnya, atau bertepatan dengan puasa nadzarnya seperti ia bernadzar meminta kesembuhan dari penyakitnya.” (Syarh Shahih Muslim, 8/19)

        2.Ketika shalat Shubuh di hari Jum’at dianjurkan membaca Surat As Sajdah dan Surat Al Insan.
           Dari Abu Hurairah, beliau berkata, “Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam biasa membaca pada shalat Shubuh di hari Jum’at “Alam Tanzil …” (surat As Sajdah) pada raka’at pertama dan “Hal ataa ‘alal insaani hiinum minad dahri lam yakun syai-am madzkura” (surat Al Insan) pada raka’at kedua.” (HR. Muslim)

         3.Memperbanyak shalawat kepada Nabi di hari Jum’at.
            Dari Abu Umamah, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda, “Perbanyaklah shalawat kepadaku pada setiap Jum’at. Karena shalawat umatku akan diperlihatkan padaku pada setiap Jum’at. Barangsiapa yang banyak bershalawat kepadaku, dialah yang paling dekat denganku pada hari kiamat nanti.” (HR. Baihaqi dalam Sunan Al Kubro, hasan lighoirihi).

      4.Dianjurkan membaca Surat Al-Kahfi di malam atau siang hari Jum’at.
          Dari Abu Sa’id Al Khudri, Nabi Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda, “Barangsiapa membaca surat Al Kahfi pada hari Jum’at, maka ia akan disinari oleh cahaya di antara dua jum’at” (HR. Hakim, shahih).
Dalam lafazh lainnya disebutkan, “Barangsiapa membaca surat Al Kahfi pada malam Jum’at, maka ia akan mendapat cahaya antara dirinya dan rumah yang mulia (Ka’bah).” (HR. Ad Darimi, shahih mauquf)

       5.Memperbanyak do’a di hari Jum’at.
          Dari Abu Hurairah, Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam menyebutkan tentang hari Jum’at, lantas beliau bersabda, “Di hari Jum’at terdapat suatu waktu yang tidaklah seorang hamba muslim yang ia berdiri melaksanakan shalat lantas ia memanjatkan suatu do’a pada Allah bertepatan dengan waktu tersebut melainkan Allah akan memberi apa yang ia minta.” (HR. Bukhari dan Muslim)
Ada hadits yang menyebutkan tentang kapan waktu mustajab di hari Jum’at yang dimaksud. Hadits tersebut adalah dari Jabir bin ‘Abdillah radhiyallahu ‘anhu, dari Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam, beliau bersabda, “Waktu siang di hari Jum’at ada 12 (jam). Jika seorang Muslim memohon pada Allah ‘Azza wa Jalla sesuatu (di suatu waktu di hari Jum’at) pasti Allah ‘Azza wa Jalla akan mengabulkannya. Carilah waktu tersebut yaitu di waktu-waktu akhir setelah ‘Ashar.” (HR. Abu Daud).

       6.Mandi Jum’at
          Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda, “Barangsiapa (yang menggauli istrinya) sehingga mewajibkan mandi pada hari Jum’at kemudian diapun mandi, lalu bangun pagi dan berangkat (ke masjid) pagi-pagi, dia berjalan dan tidak berkendara, kemudian duduk dekat imam dan mendengarkan khutbah dengan seksama tanpa sendau gurau, niscaya ia mendapat pahala amal dari setiap langkahnya selama setahun, balasan puasa dan shalat malam harinya.” (HR. Tirmidzi no. 496, An Nasai 3/95-96, Ibnu Majah no. 1078, dan Ahmad 4/9)
Mandi Jum’at ini menurut jumhur (mayoritas) ulama, hukumnya adalah sunnah (bukan wajib). Di antara alasannya adalah dalil, “Barangsiapa berwudhu di hari Jum’at, maka itu baik. Namun barangsiapa mandi ketika itu, maka itu lebih afdhal.” (HR. An Nasai, At Tirmidzi dan Ibnu Majah, shahih).
Al Bahuti Al Hambali mengatakan, “Awal mandi Jum’at adalah ketika terbit fajar dan tidak boleh sebelumnya. Namun yang paling afdhol adalah ketika hendak berangkat shalat Jum’at. Inilah yang lebih mendekati maksud.” Imam Nawawi menyebutkan, “Jika seseorang mandi setelah terbit fajar (Shubuh), mandi Jum’atnya sah menurut ulama Syafi’iyah dan mayoritas ulama.”
Di antara keutamaan mandi jum’at disebutkan dalam hadits, “Barang siapa berwudhu’ kemudian menyempurnakan wudhu’nya lalu mendatangi shalat Jum’at, lalu dia mendekat, mendengarkan serta berdiam diri (untuk menyimak khutbah), maka akan diampuni dosa-dosanya di antara hari itu sampai Jum’at (berikutnya) dan ditambah tiga hari setelah itu. Barang siapa yang bermain kerikil, maka ia telah melakukan perbuatan sia-sia.”(HR. Muslim)
READMORE
 

penulis...

Jadi penulis itu bukan untuk pengen terkenal, tapi mengenalkan hal-hal yang baik pada sesama.
READMORE
 

MALAM

                                                                                                           Mega malam seperti tak berpenghuni
Add caption

Padahal mereka ada hanya tak tercahayai
Mungkin...
Mereka sedang merenungi
Atas nikmat Illahi
Malam mereka goib
Siang mereka hadir
Jauh dari goib atau hadir
Mereka menyukuri nikmat yang tak dapat dipungkiri
Yakni.,
Kehidupan ini
Satu dari sekian Anugrah Illahi
Meski...
Lupa lah yang sering hadir
Daripada mengingat anugrah ini
Mungkin...
Mereka berkata di hati
"Ya Illahi Rabbi
Engkau lah Yang Maha Pengasih
Maha Penyayang yang melebihi semesta ini
Tanpa Engkau ampuni
Tanpa Engkau menerima tobat kami
Sungguhlah kami merugi"
READMORE
 

dzikir.

Tidak dapat dipungkiri, bahwa kesibukan keduniaan sehari-hari seringkali membuat kita "lupa" siapa diri kita. Hal ini secara tidak kita sadari membuat kita menjauh dari Allah swt. Akibatnya setiap langkah kita, aktifitas kita, ucapan kita, semakin jauh dari rahmat Allah swt.

Jauhnya rahmat Allah, membuat kita semakin terjebak dalam godaan syaithan. Hal ini tidak mengherankan, jika akhirnya ada sebagian dari kita menganggap bahwa iman-nya mengalami pasang-surut. tidak bermaksud untuk berpolemik mengenai berbagai pendapat mengenai pasang-surutnya ke-iman-an seseorang. Karena ada berbagai macam pendapat mengenai hal tersebut, baik yang setuju ataupun menolak pendapat tersebut. Akan tetapi , dalam hal ini, hanya ingin sharing bahwa memang cara kerja syaithan sedemikian rapih dan terorganisir dalam menghasut manusia (diri kita) untuk lupa kepada Allah.Karena itu adalah janji syaithan kepada Allah untuk selalu menyesatkan manusia. Tersebut dalam Firman Allah sbb:
"...yang dila'nati Allah dan syaitan itu mengatakan: "Saya benar-benar akan mengambil dari hamba-hamba Engkau bahagian yang sudah ditentukan (untuk saya) . dan aku benar-benar akan menyesatkan mereka, dan akan membangkitkan angan-angan kosong pada mereka dan menyuruh mereka (memotong telinga-telinga binatang ternak), lalu mereka benar-benar memotongnya, dan akan aku suruh mereka (mengubah ciptaan Allah), lalu benar-benar mereka mengubahnya." Barangsiapa yang menjadikan syaitan menjadi pelindung selain Allah, maka sesungguhnya ia menderita kerugian yang nyata." (AQ. 4: 118 - 119)
Demikialah di jelaskan sebagaimana dalam firman Allah diatas, bahwa Allah memang memberikan sebagian dari kita untuk diberikan kepada Syaithan (na'udzubillah). Dan sungguh celaka dan merugi-lah sesiapa yang menjadi bagian dari syaithan. Lalu bagaimanakah caranya supaya kita terhindar dan tidak termasuk dalam golongan (bagian) syaithan? Ialah dengan selalu mendekatkan diri kepada Allah dan selalu berada didalam jalan cahaya-NYA. Lalu, adakah amalan sehari-hari agar kita selalu berada dalam lindungan dan pemeliharaan Allah?

Berikut ini akan di sampaikan amalan-amalan dzikir sehari-hari supaya kita senantiasa berada dalam golongan hamba-hambanya yang beruntung dan mendapat rahmat dari Allah.

1. Tahlil, adalah bacaan kalimat yang menyatakan ke-Esa-an Allah. Dzikir dengan kalimat Tahlil adalah dzikir yang paling utama di sisi Allah. Berikut adalah bacaanya: لا إله إلا الله , ( laa ilaa ha illallaah ), Artinya: Tiada Tuhan Selain Allah. Hal ini sesuai hadits Rasulullah:
"Aku pernah mendengar Rasulullah Saw. bersabda: 'Zikir yang paling utama adalah Laa ilaaha illallahu" [HR Turmudzi]
'Rasulullah bersabda : 'Sesungguhnya aku berkata bahwa kalimat : 'Subhanallah, wal hamdulillah, wa Laa Ilaaha Illallah, wallahu akbar' (Maha Suci Allah, dan segala puji bagi Allah, dan tidak ada Tuhan kecuali Allah, dan Allah Maha Besar) itu lebih kusukai daripada apa yang dibawa oleh matahari terbit.' (HR Bukhari dan Muslim)

2. Tahmid, adalah bacaan yang menyatakan puji-pujian kepada Allah atas segala kekuasaan dan rahmat-NYA. Dzikir dengan kalimat Tahmid sebaiknya senantiasa diucapkan kapanpun dan dimanapun. Karena, walau bagaimanapun, selama kita hidup adalah senantiasa mendapatkan rezeki dari Allah, baik kita minta ataupun tidak kita minta, seperti udara untuk bernafas, karunia fisik yang kita terima, dan terutama adalah nikmat Iman dan Islam, yang hanya Allah berikan kepada orang-orang yang diberi hidayah oleh-NYA. Berikut adalah kalimat Tahmid: الحمد لله , ( alhamdu lillaah ), Artinya: Segala Puji bagi Allah.
Hal ini sesuai firman Allah, bahwa segala puji-pujian hanya berhak di alamatkan kepada Allah semata: "Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam. " (AQ. 1:2).
Orang yang senantiasa berdzikir dengan kalimat tahmid, adalah orang yang senantiasa bersyukur atas nikmat Allah. Karena hanya dengan bersyukurlah kita mengakui bahwa kita hanya makhluk yang lemah tanpa kuasa Allah. Dan orang-orang yang tidak bersyukur termasuk orang-orang yang kufur (kafir), seperti dalam firman-NYA: "Berkatalah seorang yang mempunyai ilmu dari AI Kitab: "Aku akan membawa singgasana itu kepadamu sebelum matamu berkedip." Maka tatkala Sulaiman melihat singgasana itu terletak di hadapannya, iapun berkata: "Ini termasuk kurnia Tuhanku untuk mencoba aku apakah aku bersyukur atau mengingkari (akan nikmat-Nya). Dan barangsiapa yang bersyukur maka sesungguhnya dia bersykur untuk (kebaikan) dirinya sendiri dan barangsiapa yang ingkar, maka sesungguhnya Tuhanku Maha Kaya lagi Maha Mulia." (AQ. 27:40)

3. Tasbih, adalah kalimat bacaan yang menyatakan kesucian Allah atas segala makhluk ciptaan-NYA. Dzikir dengan kalimat Tasbih adalah dzikir seluruh makhluk kepada Allah. Karena bukan hanya manusia yang ber-tasbih, akan tetapi seluruh makhluk ciptaan Allah senantiasa bertasbih dengan caranya masing-masing. Sebagaimana diterangkan dalam firman Allah: "Tidaklah kamu tahu bahwasanya Allah: kepada-Nya bertasbih apa yang di langit dan di bumi dan (juga) burung dengan mengembangkan sayapnya. Masing-masing telah mengetahui (cara) sembahyang dan tasbihnya, dan Allah Maha Mengetahui apa yang mereka kerjakan." (AQ. 24:41).
Kalimat tasbih adalah sebagai berikut: سبحان الله , ( subhaanallaah ), Artinya: Maha Suci Allah.

4. Takbir, adalah kalimat bacaan yang meng-agung-lan kebesaran Allah. Karena hanya Allah sajalah yang patut di agungkan kebesarannya. Dan hal ini sesuai perintah Allah dalam firman-NYA: "dan Tuhanmu agungkanlah!" (AQ. 74:3). Kalimat takbir adalah sebagai berikut: الله أكبر , ( Allahu akbar ), Artinya: Allah Maha Besar.
Ke-empat dzikir diatas adalah amalan dzikir harian yang paling utama untuk diamalkan secara rutin. Karena hal ini juga sesuai hadits Rasulullah saw sbb:
" Daru Ummu Hani' ra, Rasulullah SAW bersabda kepadanya: 'Wahai Ummu Hani', ketika pagi hari bertasbihlah kepada Allah 100 kali, bacalah tahlil 100 x, bacalah tahmid 100 x, dan bertakbirlah 100 x, maka sesungguhnya 100 tasbih itu (pahalany) sama dengan 100 unta yang kau korbankan dan 100 tahlil itu tidak akan menyisakan dosa sebelum dan sesudahnya." (HR. Thabrani)
Jadi, mari kita sama-sama ingatkan diri kita sendiri untuk senantiasa berdzikir kepada Allah. Karena hanya dengan dzikirlah kita akan ingat dan di-ingat oleh Allah. Apakah ada yang lebih baik di langit dan bumi selain di-ingat oleh Allah???
READMORE
 

Motivasi "alphabet"



A : ACCEPT
Terimalah diri anda sebagaimana adanya dan syukuri.

B : BELIEVE
Percayalah terhadap kemampuan anda untuk meraih apa yang anda inginkan dalam hidup.

C : CARE
Pedulilah pada kemampuan anda meraih apa yang anda inginkan dalam hidup.

D : DIRECT
Arahkan pikiran pada hal-hal positif yang meningkatkan kepercayaan diri.

E : EARN
Terimalah penghargaan yang diberi orang lain dengan tetap berusaha menjadi yang terbaik.

F : FACE
Hadapi masalah dengan benar dan yakin.

G : GO
Berangkatlah dari kebenaran.

H : HOMEWORK
Pekerjaan rumah adalah langkah penting untuk pengumpulan informasi.

I : IGNORE
Abaikan celaan orang yang menghalangi jalan anda mencapai tujuan.

J : JEALOUSLY
Rasa iri dapat membuat anda tidak menghargai kelebihan anda sendiri.

K : KEEP
Terus berusaha walaupun beberapa kali gagal.

L : LEARN
Belajar dari kesalahan dan berusaha untuk tidak mengulanginya.

M : MIND
Perhatikan urusan sendiri dan tidak menyebar gosip tentang orang lain.

N : NEVER
Jangan terlibat skandal seks, obat terlarang, dan alkohol(Maksiat).

O : OBSERVE
Amatilah segala hal di sekeliling anda. Perhatikan, dengarkan, dan belajar dari orang lain.

P : PATIENCE
Sabar adalah kekuatan tak ternilai yang membuat anda terus berusaha.

Q : QUESTION
Pertanyaan perlu untuk mencari jawaban yang benar dan menambah ilmu.

R : RESPECT
Hargai diri sendiri dan juga orang lain.

S : SELF CONFIDENCE, SELF ESTEEM, SELF RESPECT
Percaya diri, harga diri, citra diri, penghormatan diri membebaskan kita dari saat-saat tegang.

T : TAKE
Bertanggung jawab pada setiap tindakan anda.

U : UNDERSTAND
Pahami bahwa hidup itu naik turun, namun tak ada yang dapat mengalahkan anda.

V : VALUE
Nilai diri sendiri dan orang lain, berusahalah melakukan yang terbaik.

W : WORK
Bekerja dengan giat, jangan lupa berdo’a.

X : X’TRA
Usaha lebih keras membawa keberhasilan.

Y : YOU
Anda dapat membuat suatu yang berbeda.

Z : ZERO
Dari nol menjadi super-hero
READMORE
 

Bunda . . .

" jiwa tak ingin mengundang air mata
namun yang terjadi berbeda . . .
Maafkan anakmu bunda
Sering engkau memberi ramuan membuatku melihat dan mendengar
menghadapi kehidupan
tapi apa yang ku balas ?
ibu kau alasan dari semuanya
kaulah segalanya "
READMORE
 

ibu . . .


I think about mother
Aku pikir 9 bulan bukanlah waktu yang cepat
Dan sekarang . . .
Entah berapa pasti hitungan masa
Dari ku pertma membuka mata
Apa yang telah kuberikan ?
Mother mendidiku kejujuran
Tapi masih saja aku berdusta
Mother mendidiku ketulusan senyuman
Tapi apa yang ku lakukan ?
Banyak hal yang ku gambar
Mungkin atau pasti benar
Ku hanya gariskan kekecewaan
Melukiskan tangis air mata
Mother, please forgive me
READMORE